
BSIP Sulawesi Utara Siap Dukung Swasembada Pangan
Kalasey (7/1), Kepala BSIP Sulawesi Utara Dr. Ir. Agussalim, MP menerima kunjungan kerja dari Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi I Ir. Sugeng Harianto, M.Si M.T bersama tim.
Dalam kunjungannya disampaikan ingin bekerja sama dalam mensukseskan program pemerintah yaitu, swasembada pangan.
BWS Sulawesi 1 berkomitmen mendorong pemanfaatan infrastruktur untuk mendukung program swasembada pangan.
Beberapa program yang dapat mendukung penambahan luas tanam dan penyediaan air berupa rehab irigasi, JIT, Pompanisasi, dan P3TGAI.
Kepala BSIP Sulawesi Utara menyambut baik sinergitas dengan BWS Sulawesi 1 dan berkomitmen bersama mendukung program pemerintah, yaitu Swasembada pangan menuju Ketahanan Pangan Nasional.