BSIP Sulut Bersama Bupati Minahasa Selatan Panen Perdana Padi Gogo di Minsel
Wawona (3/4), Panen perdana padi gogo di Kelompok Tani (Poktan) Rumameji Waya di Desa Wawona, Kecamatan Tatapaan Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dilakukan oleh Bupati, Frangky Doni Wongkar, SH, didampingi Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan - Frangky Tangkere, SP, M.Si, Camat Tatapaan - Ciendy M. I. Mongkaren, SH, MH, Sekretaris Dinas Pertanian - Verby Rumintjap, S.Pt bersama staf, dan Hukum Tua Desa Wawona serta masyarakat sekitar lokasi panen. Kepala BSIP Sulawesi Utara (Sulut) diwakili Ketua Tim Program dan Evaluasi - Sudarti, SP, M.Si, dan Penyuluh Pertanian Madya - Midy S. Lebang, SP, M.Si turut hadir dalam panen tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa Minsel terdapat lahan sawah irigasi seluas sekitar 3.000 ha, sawah tadah hujan sekitar 580 ha dan lahan padi gogo sekitar 1.000 ha. Petani diharapkan tetap menanam padi, karena tingginya tingkat konsumsi nasi di Minsel. Bupati juga menyebutkan bahwa produksi padi belum mencukupi kebutuhan sendiri, masih harus mendatangkannya dari luar daerah. Produksi padi yang kurang dapat memicu inflasi dan permasalahan stunting di Minsel.
Lokasi panen seluas sekitar 2 ha dengan prediksi produksi hasil antara 2,5 – 3,5 ton/ha. Santoso dkk (2022) menyebutkan bahwa pengembangan padi gogo yang lebih intensif dapat dilakukan pada wilayah dengan tipe curah hujan ekuatorial. Tipe curah hujan ekuatorial selain memiliki jumlah hujan yang relatif tinggi dibanding tipe hujan lainnya, sebaran curah hujan di tiap bulan juga merata. Pengembangan padi gogo dapat dilakukan dengan perbaikan metode budidaya dan menajemen pemanenan air.
Bupati sangat mengapresiasi usaha padi gogo yang dilakukan Poktan Rumameji Waya, dan mendorong untuk ditingkatkan produksinya. Salah satunya melalui Penambahan Areal Tanam (PAT), agar dapat menyediakan pasokan beras di daerah sendiri.
Sumber:
Tim Satgas Pompanisasi BSIP Sulawesi Utara.
Santoso, A. B., Supriana, T., dan Gorsang, M.A. 2022. Pengaruh Curah Hujan Pada Produksi Padi Gogo di Indonesia. Jurnal Ilmu Pertanian Indonesia Vol. 27(4): 606-613.