Tim Teknis ICARE Sulut Tindaklanjuti Draft Rencana Bisnis Koperasi
Talawaan (4/6), Penyusunan rencana bisnis Koperasi Agro Doud Kerut Desa Wusa mengusulkan proposal terkait komoditas yang akan dikembangkan, yaitu pengolahan minyak Kelapa. Turut hadir dalam penyusunan rencana bisnis koperasi, yaitu ketua koperasi Sigarlaki Kandou, sekretaris Adri Kaunang dan bendahara Ibu Maritje Moningka serta beberapa orang anggota.
Dalam penyusunan rencana bisnis koperasi pengolahan minyak kelapa ini, diproyeksikan usaha koperasi layak untuk dijalankan dengan produksi 80.000 liter minyak kelapa per tahun dari perhitungan analisis kelayakan usaha nilai B/C Ratio sebesar 2,95 dan nilai Payback period (Balik Modal) dalam jangka waktu 3 bulan. Kegiatan didampingi Tim Teknis ICARE BSIP Sulawesi Utara (Sulut).
Program ICARE ini mengedepankan bisnis bagi petani dengan harapan dapat memberikan hasil luar biasa. Kedepannya diharapkan adanya kolaborasi dan sinergi antara pelaku usaha pertanian, dimana seluruh komponen masyarakat dapat ikut serta dalam program ICARE dengan proposal yang selaras dengan rencana bisnis yang telah ditetapkan.
Sumber:
Tim ICARE BSIP Sulawesi Utara