Verifikasi PAT & Pompanisasi, BSIP Sulut Telusuri Sudut Sulut
Perluasan Areal Tanam (PAT) dilakukan melalui peningkatan indeks pertanaman pada lahan sawah irigasi sederhana, lahan sawah tadah hujan, atau lahan kering (Balitbang Deptan 2005) (IPB). Air pertanian tidak hanya berkaitan dengan aspek produksi melainkan juga menentukan potensi PAT (ekstensifikasi, luas areal tanam, intensitas pertanaman (IP) dan kualitas hasil) (Marpaung dan Ratmini, 2018).
Menurut Adimiharja, dkk., (1998) untuk memenuhi kebutuhan pangan nasional khususnya beras, diperlukan areal sawah tidak kurang dari 20.000 hektar lebih setiap tahunnya. Hal ini akan sulit dicapai apabila hanya mengandalkan produksi padi dari lahan beririgasi dan tadah hujan, selain arealnya semakin berkurang akibat alih fungsi lahan, produktivitasnya juga semakin sulit ditingkatkan (Irwandi, 2015).
Bagi lahan-lahan marginal (tadah hujan) yang tidak terakses irigasi, pompanisasi merupakan salah satu pengganti irigasi untuk memenuhi sumber air usahatani. Lahan pertanian yang tidak terdapat infrastruktur irigasi dan sistem irigasi yang tidak berjalan dapat digantikan dengan pompanisasi. Tanaman padi sangat responsif terhadap ketersediaan air sehingga menggunakan pompanisasi untuk budidaya padi sawah (Pipih dkk, 2020).
Menurut BPS (2005) 33,4% luas lahan sawah tadah hujan dapat ditanam dua kali. Sumber air lahan sawah tadah hujan tergantung dari air hujan yang susah diprediksi, sehingga perencanaan yang baik susah dilakukan. Produktivitas padi sawah tadah hujan masih rendah, berkisar antara 1,8 ± 3,1 t ha-1 (Pane et al. 2009), sekitar 2,0 ± 3,5 t ha-1 (Widyantoro dan Toha 2010), kurang dari 2 t ha-1 (Mandac and Flinn 1985), di India berkisar antara 0,95 ± 3,55 t ha-1 (Aggarwal et al. 2008) (Kasno dkk, 2016).
BSIP Sulawesi Utara (Sulut) menindaklanjuti keberadaan data potensi sawah tadah hujan tahun 2024. Minggu ke IV Bulan Maret, BSIP menurunkan Tim Satgas Pompanisasinya ke sudut-sudut kabupaten/ kota Provinsi Sulawesi Utara, untuk koordinasi dengan dinas terkait demi mendukung percepatan tanam padi, khususnya di lahan sawah tadah hujan.
Hasil koordinasi BSIP Sulawesi Utara dengan dinas pertanian kabupaten/kota di Sulut dapat diakses di laman facebooknya antara lain:
Kota Kotamobagu
https://www.facebook.com/share/p/YSKUd8RBYt8fXdUa/?mibextid=oFDknk
Kota Bitung
https://www.facebook.com/share/p/yAMnAQBeyqgYwB9V/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Minahasa Utara
https://www.facebook.com/share/p/YF5fFZhMFSfV1n6i/?mibextid=oFDknk
dan
https://www.facebook.com/share/p/Y4xtdjxCk3B1HChN/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Minahasa Tenggara
https://www.facebook.com/share/p/N89gMnBcDqkwuwKf/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Bolaang Mongondow
https://www.facebook.com/share/p/zgijRdKss1EQrmip/?mibextid=oFDknk
dan
https://www.facebook.com/share/p/jWBbG3QsKbMWpX24/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Bolaang Mongondow Utara
https://www.facebook.com/share/p/R4GCMK8rd8SxBFTg/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan
https://www.facebook.com/share/p/xDZnMBeyknasXyxM/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Minahasa Selatan
https://www.facebook.com/share/p/EmHXMhMfDUyb3d13/?mibextid=oFDknk
Kabupaten Bolaang Mongondow Timur
https://www.facebook.com/share/p/289M1BMYwaCwhmfr/?mibextid=oFDknk
Sumber:
Tim Satgas Pompanisasi BSIP Sulawesi Utara.
Kasno, A., Rostaman, T., dan Setyorini, D. 2016. Peningkatan Produktivitas Lahan Sawah Tadah Hujan dengan Pemupukan Hara N, P, dan K dan Penggunaan Padi Varietas Unggul. Jurnal Tanah dan Iklim Vol. 40(2): 147-157.
Irwandi, D. 2015. Strategi Peningkatan Pemanfaatan Lahan Rawa Pasang Surut dalam Mendukung Peningkatan Produksi Beras di Kalimantan Tengah. Agriekonomika Vol 4(1):97-106.
Marpaung, I.S., dan Ratmini, N.P.S. 2018. Pemanfaatan Pagi Gogo Sebagai Tanaman Sela Antar Tanaman Cabe di Sumatera Utara (Studi Kasus di Kab. Karo Sumatera Utara). Prosiding Seminar Nasional Lahan Suboptimal 2018, Palembang 18-19 Oktober 2018:442-448.
Pipih, Aliudin, dan K., Saleh. 2020. Efisiensi Penggunaan Input Produksi Usahatani Padi Sawah Antara Sistem Irigasi Teknis dan Sistem Pompanisasi. Jurnal Agribisnis Terpadu Vol 13(1): 68-90.
www.repository.ipb.ac.id.