PIU Sulut Ikuti Workshop Peningkatan Kapasitas Pelaksana Manajemen Lingkungan & Sosial
Lampung (9-22 Juni), Tim ESF ICARE Sulawesi Utara (Sulut) hadiri workshop peningkatan kapasitas pelaksana kegiatan manajemen lingkungan dan sosial Program ICARE yang dilaksanakan di Hotel Horison.
Workshop diikuti oleh 9 lokasi PIU Program ICARE yang meliputi Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, dan tuan rumah kegiatan yaitu, Lampung.
Direktur ICARE yang diwakili oleh Hadis Jayanti, Ph.D. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan workshop merupakan ajang pembelajaran bagi PIU di 9 lokasi dalam mengawal Kegiatan ICARE dalam mendukung keseimbangan lingkungan dan sosial.
Disampaikan juga kegiatan workshop dapat memberikan pemahaman kerangka sosial dan lingkungan sehingga dalam implementasinya dapat meminimalisir dampak negatif, baik dari segi sosial maupun lingkungan.
Diharapkan Kegiatan ICARE sejalan dengan program pemerintah daerah sehingga dapat saling mendukung. Disampaikan pula, agar Tim ESF di masing-masing lokasi ICARE mulai menyusun draft laporan ESF sebagai syarat untuk kelancaran Kegiatan ICARE.
Workshop dibuka secara resmi oleh Kepala BPSIP Lampung, Dr. Rachman Jaya, S.Pi., M.Si. dan dilanjutkan dengan pemaparan Bisnis Proses Model dan Identifikasi Dampak Lingkungan dan Sosial oleh 9 PIU yang langsung ditanggapi oleh konsultan PMU melalui forum diskusi tentang Bagaimana Penanganan/ mitigasi Sosial dan Lingkungan.
Untuk mendukung kegiatan, acara dilanjutkan dengan Kegiatan Field Trip ke Kawasan Agribisnis Kopi dan Kambing di Lampung.
Sumber:
Tim ICARE BSIP Sulawesi Utara